Our Strategy
Hoshizora memberi kesempatan kepada setiap anak untuk memperoleh pendidikan dan mengembangkan potensi yang dimiliki semaksimal mungkin demi mewujudkan dunia yang lebih baik.

1. Beasiswa
Memberi bantuan finansial melalui Program Kakak Asuh (Kakak Bintang) minimal 1 tahun donasi, atau Program Donasi Publik (one time donation)

2. Pengembangan Diri
Memfasilitasi Adik Asuh (Adik Bintang) untuk menemukan potensi diri, kepercayaan diri, sikap dan konsep diri yang positif tentang masa depan, melalui pendampingan dan pembekalan dengan indikator/kurikulum terstandar

3. Keterlibatan Publik
Kakak Bintang dapat ikut terlibat memotivasi melalui surat, video atau bahkan kunjungan langsung ke Adik Bintang. Publik juga dapat ikut terlibat dalam kegiatan-kegiatan yang diselenggarakan Hoshizora sebagai relawan (Sahabat Bintang).
Adik Bintang
Kakak Bintang
Sekolah
Alumni
Program Kakak Bintang
Kakak Bintang adalah sebutan untuk Kakak Asuh/donatur yang membantu pendidikan Adik Bintang atau adik asuh yang terancam putus sekolah.
- Jangka waktu minimal program 1 tahun
- Kakak-Adik dapat saling memotivasi dan komunikasi melalui media surat, video, atau kunjungan langsung
- Mendapatkan progress report tiap semester
Komitmen berdonasi berdasarkan jenjang pendidikan dimulai dari:

Ambil peran sekarang, bermimpi, berjuang, bersama adik-adik bintang kita
Beasiswa tak sekedar donasi
Kami menyadari bahwa Adik Bintang juga membutuhkan dukungan moral dari lingkungan sekitar agar makin berani bermimpi. Untuk itu kami memberikan Program Pengembangan Diri untuk Adik Bintang yang melibatkan pula guru dan orangtua/wali Adik Bintang.








Untuk mendukung keberlanjutan & pengembangan program kami membuka Donasi Publik, donasi bisa kapan saja, berapa saja
Kisah sukses Adik Bintang
Mereka mampu membuktikan besarnya kekuatan impian. Apa yang mereka capai saat ini, tidak lepas dari dukungan para Kakak Bintang
Rian Nur Hidayat
2010-2015
Seorang piatu, anak tukang kayu yang mampu berangkat ke Amerika Serikat dengan usaha dan kerja keras melalui program pertukaran pelajar AFS (Bina Antarbudaya) tahun 2013 setelah termotivasi perjuangan Kakak Bintangnya yang juga sedang berjuang menyelesaikan study di Michigan US.
Dwi Ambarwati
2007-2015
Atik pernah merasakan bekerja di tengah riuhnya Jakarta karena orang tua tidak mengizinkannya sekolah. Suatu ketika Atik bertemu salah satu pendiri Hoshizora yang mendorongnya untuk kembali bersekolah. Kini ia berhasil duduk di Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) setelah melalui program kejar paket.
Arif Budiarta
2010-2015
Selepas lulus SMA, Arif membangun sebuah usaha startup di bidang teknologi informasi dan multimedia serta merintis bisnis online bersama rekannya. Karya video animasi 3D Arif bersama rekan satu timnya berhasil memikat dewan juri dalam Applied Sciences Festival di Bandung dan berhak atas gelar runner-up.
Testimonials
Aktivitas kami didukung oleh mitra organisasi & sponsor:
Our latest news
Ikuti terus aktivitas kami dan jangan lupa like, follow, dan subscribe media sosial Hoshizora.