Dalam waktu 6 jam, para peserta Adobe Certified Professional National Championship 2022 harus bisa menyelesaikan dua tipe desain, poster dan Instagram carousel post..
Hal tersebut memang terdengar sangat menantang, namun tantangan utama bagi para peserta adalah menuangkan pesan inti yang ingin disampaikan melalui desain visual secara tepat. Tantangan inilah yang dirasakan pula oleh para Adik Bintang peserta Adobe Certified Professional National Championship 2022 yang diselenggarakan oleh MyEduSolve.
Adik Bintang Ikut Unjuk Bakat
Empat Adik Bintang berkesempatan menjadi bagian dari ratusan peserta Adobe Certified Professional National Championship di tahun 2022 ini. Mereka adalah Adik Ilham, Adik Anggita, Adik Amel, dan Adik Putri. Adik Ilham yang masih duduk di bangku SMP, menjadi Adik Bintang termuda yang mengikuti perlombaan ini. Meskipun demikian, Adik Ilham tetap semangat untuk mencoba pengalaman baru ini. “Walaupun terkendala belum fasih dalam Bahasa Inggris saat ujian sertifikasi, tapi senang sekaligus bangga bisa mendapat pengalaman baru mengenai desain.”Seperti yang diungkapkan Adik Ilham, Adik Bintang berkesempatan untuk mengikuti ujian sertifikasi Adobe yang diselenggarakan oleh MyEduSolve sebelum memulai perlombaan. Ini jadi pengalaman pertama bagi Adik Bintang untuk mencoba menguji kemampuan desain yang selama ini telah dipelajari.“Ujian sertifikasi menjadi tantangan banget kak karena mungkin sebelumnya belum pernah mengikuti ujian seperti itu. Apalagi dirumah tidak ada WiFi, jadi harus keluar mencari WiFi terlebih dahulu.” cerita Adik Anggita.Pada tanggal 19 Maret 2022, para peserta mendengarkan kerangka acuan kerja untuk pertama kalinya dari panitia yaitu membuat desain poster dan Instagram carousel post. Lomba resmi dimulai pukul 10.00 WIB dan peserta diberi batas waktu pengerjaan desain hingga pukul 16.00 WIB tepat.Adik Anggita juga mengungkapkan, “Senang sekali bisa mengikuti Adobe Certified Professional National Championship 2022. Walaupun tidak masuk 30 besar, tetapi setidaknya mendapatkan ilmu dan juga pengalaman.”
Adik Putri Jadi Finalis 30 Besar
Setelah babak seleksi awal, terpilihlah 30 finalis untuk maju ke babak penjurian akhir. Dari keempat Adik Bintang, Adik Putri sukses melaju ke babak final.“Jujur, Putri tidak menyangka bisa menjadi finalis 30 besar kak, karena desain teman-teman lain banyak yang bagus dan keren. Ditambah di lingkungan belajar Putri banyak sekali teman-teman yang jago mendesain, jadi sebenarnya saat lomba kemarin sempat insecure. Tapi tidak apa-apa karena dengan insecure, Putri bisa tambah semangat lagi belajarnya agar bisa sama dengan mereka yang menang.” ungkap Putri setelah selesai mengikuti perlombaan.Ia memang sudah memiliki hobi menggambar sejak kecil. Hobinya ini ia tekuni hingga memutuskan untuk melanjutkan pendidikan tinggi program studi Desain Komunikasi Visual di ISI Surakarta. Untuk mengasah kemampuannya, Adik Putri aktif mengikuti berbagai lomba desain poster dan menjadi pameris di beberapa event pameran nasional bahkan internasional. Walaupun belum menentukan akan fokus ke ranah branding atau ilustrasi, namun Adik Putri akan terus mengeksplorasi kemampuannya untuk bisa terjun ke dunia desain grafis di masa depan.
Pengalaman Berharga bagi Adik Bintang
Kesempatan menjadi peserta Adobe Certified Professional National Championship 2022 adalah pengalaman berharga bagi Adik Bintang. Bukan sekedar bisa berpartisipasi sebagai peserta, Adik Putri bahkan mengalami cerita tak terlupakan ketika tengah mengikuti lomba.“Kebetulan Putri sudah di asrama kampus dan ternyata listrik mati. Laptop Putri mati karena semalam mengerjakan proposal PKM dan tugas kuliah. Jadi, selama satu jam lebih Putri menunggu listrik menyala kembali sambil mencari ide. Karena basic desain Putri lebih ke ilustrasi anak-anak jadi lumayan menghabiskan waktu saat memberikan warna menggunakan tools dry brush dan wet brush. Setelah poster dan desain carousel jadi, kaget sekali kak ternyata sudah pukul 15.55 WIB, padahal pengumpulan desain akan ditutup tepat pukul 16.00 WIB. Ketar-ketir luar biasa kak, karena file raw-nya kan berat, dan wajib di upload juga bersama file PNG nya. Alhamdulillah, tepat pukul 16.00 WIB semua file berhasil di-upload.” cerita Putri.Meski tidak membawa pulang piala juara, namun sesi presentasi desain memberikan banyak insights bagi Adik Putri. Salah satu juri memberikannya nasihat untuk lebih mengeksplorasi kemampuannya dan mencoba menyesuaikan gaya desain dengan daya desain klien. Masukan ini membuatnya menjadi lebih semangat untuk mengikuti kembali perlombaan desain grafis di masa depan.