Beasiswa Glow and Lovely 2023: Ekspansi Jangkauan dan Peningkatan Kuota Penerima

beasiswa glow and lovely

Hai, Hoshifriends!

Tahukah kamu bahwa Hoshizora Foundation dan Glow & Lovely memiliki program kolaborasi beasiswa? Program beasiswa ini dikhususkan untuk perempuan dengan nama Glow & Lovely Bintang Beasiswa atau yang kerap disapa dengan beasiswa GAL. Ingin tahu lebih lanjut tentang beasiswa ini? Simak ulasan berikut!

Tentang Glow & Lovely Bintang Beasiswa

Glow & Lovely Bintang Beasiswa merupakan bantuan biaya pendidikan untuk perempuan di Indonesia. Adapun kriterianya adalah lulusan SMA/SMK/MA/Sederajat yang akan melanjutkan pendidikan di Perguruan Tinggi Negeri (PTN). Perempuan muda yang memiliki gagasan untuk berkontribusi di masyarakat, bermotivasi tinggi serta berprestasi namun memiliki keterbatasan secara finansial. Program ini telah dilaksanakan sejak tahun 2017 dan sudah mengantarkan lebih dari 270 perempuan untuk bisa memasuki jenjang Perguruan Tinggi di berbagai wilayah di Indonesia. 

Apa Saja Syarat Beasiswa Glow and Lovely?

Berikut adalah syarat atau ketentuan Glow & Lovely Bintang Beasiswa :

  1. Siswi kelas 12 atau lulusan SMA/SMK/MA/sederajat yang dapat mendaftar seleksi masuk PTN di tahun aplikasi beasiswa.
  2. Siswi mendaftarkan diri melalui salah satu jalur:
  1. SNBP/SPAN PTKIN 
  2. SNBT/UM PTKIN
  1. Siswi berasal dari cakupan wilayah beasiswa yang diumumkan lewat media sosial Hoshizora Foundation tiap tahunnya.
  2. Memiliki potensi akademik dan non-akademik, disertakan melalui fotokopi atau scan piagam prestasi lomba.
  3. Memiliki rencana studi di PTN yang diinginkan dan gagasan untuk berkontribusi kepada masyarakat
  4. Berkomitmen untuk menyelesaikan studi di universitas terpilih.

Bagaimana Glow & Lovely Bintang Beasiswa Tahun Ini?

Seperti pada tahun-tahun sebelumnya, Glow & Lovely Bintang Beasiswa juga diadakan di tahun 2023. Spesial memasuki tahun ke-7 di tahun ini, ada peningkatan kuota penerima beasiswa hingga 75 awardee. Hal ini dilakukan untuk memperluas jangkauan penerima beasiswa sehingga dapat lebih merata di berbagai wilayah di Indonesia. 

Sudah Sampai Manakah Tahapan Seleksinya?

Glow & Lovely Bintang Beasiswa memiliki beberapa tahapan dalam seleksinya. Tahapan seleksi dimulai dari seleksi berkas, interview dan home visit. Hingga hari ini, tahapan seleksi yang sudah selesai dilaksanakan adalah seleksi berkas dan interview. Kini, tim Hoshizora Foundation sedang melakukan seleksi home visit untuk menentukan siapa saja siswi yang berhak menerima beasiswa Glow and Lovely.

Wah, kalian pasti sangat penasaran dengan siapa yang akan lolos, bukan? Terutama buat kamu yang mengikuti seleksi Glow & Lovely Bintang Beasiswa 2023 ini. Pantau terus sosial media Hoshizora Foundation di Instagram dan update website kami yaa!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *